Wanita Travel Seorang Diri Amankah?
Chitchat.my.id- Aloha, how are you my
friends? Selamat datang di jam tayangan ngerumpi nyeleneh di blog ChitChat, Ngerumpi yuk! Nah, pembahasan kali
ini mengenai traveling. Asyik, ayo siapa disini yang tidak suka melakukan
traveling? Pasti tidak ada jawaban yang mengatakan Aku tidak suka traveling,
karena 99 persen manusia menyukai perjalanan. Apalagi jika perjalanan dilakukan
seorang diri. Nah, topik kali ini amankah bagi wanita melakukan traveling
seorang diri?
Jawabannya akan
biang rumpi kembalikan kepada teman ngerumpi sekalian yang tetap berbaik hati
menantikan postingan dari waktu ke waktu. Bahkan sempat ngandat beberapa bulan.
Sekarang biang rumpi kembali dalam keadaan fresh dan penuh semangat untuk mencapai
goal! Apakah jawaban teman ngerumpi? Wah, ada yang bilang aman dan banyak juga
yang tidak bilang aman. Sekarang, biang rumpi tanya deh, apakah teman ngerumpi
merasa aman berada di rumah seorang diri? Pasti jawabannya ada yang merasa
was-was dan takut. Ketakutan dan rasa kuatir adalah hal yang wajar dalam
kehidupan. Karena semua itu kembali lagi pada pola pikir dan gaya hidup kita
sendiri.
Biang rumpi
pernah melakukan traveling seorang diri selama 36 hari, meskipun masih dalam
taraf eh lokasi Indonesia. Biang rumpi buta peta dan daerah yang biang rumpi
kunjungi, tetapi puji Tuhan biang rumpi aman dan sentosa dan bahkan ingin
mencoba lagi tahun depan. Kali ini tujuannya keliling Asia Tenggara, doain ya
semoga goal ini tercapai dan masih ada beberapa waktu kedepan untuk menabung
dan mempersiapkan diri. Persiapan apa yan diperlukan bagi seorang traveler,
khususnya wanita ketika liburan seorang diri?
Pakaian dan Perhiasaan
Siapa yang
tidak ingin tampil cantik, seksi dan glamor ketika melakukan perjalanan. Nah,
bagi seorang wanita ini adalah lumrah untuk memperhatikan penampilan ketika
melakukan perjalanan. Sehingga menghasilkan dokumentasi maupun foto selfie yang
awesome. Tetapi, memakai pakaian terbuka dan mengundang niat jahat ketika
perjalanan sendiri sangat tidak disarankan. Ada baiknya, meskipun ingin
mendapatkan foto dengan pakaian seksi, ketika berjalan seorang diri gunakan
jaket atau penutup. Ketika berada di lokasi foto yang diinginkan, jaket maupun
penutup tersebut bisa dibuka. Plus, jangan menggunakan benda yang berkilau baik
di leher, tangan, jemari dan bahkan kaki. Meskipun benda tersebut imitasi,
apakah pelaku kejahatan mengetahuinya? Tentu saja tidak! Karena itu
kesederhaaan untuk kemananan diri sendiri sangat penting. Jadi, jangan pakai
perhiasaan dan pakaian seksi ketika liburan di tempat yang baru dikunjungi.
Bawa Botol Parfum Kecil atau Semprotan
Merica
Ingat nyawa
dan kemanan seorang traveler, khususnya wanita ada ditangan mereka sendiri. Jadi,
tidak ada salahnya melakukan waspada terhadap bentuk segala kejahatan. Kenapa biang
rumpi mengatakan bawa botol parfum kecil. Botol parfum asli ya dan bukan yang
lain. Sebab, botol parfum asli kandungan alkoholnya sangat dikit. Ketika kita
menyemprotkan ke mata pelaku maka mata pelaku akan terasa perih lebih lama
dibanding yang lain. Jika tidak suka pakai parfum bisa menggunakan cairan
merica. Nah, karena di Indonesia tidak ada yang menjual atau susah mendapatkan
cairan semprotan merica untuk keamanan. Teman ngerumpi bisa membuatnya sendiri
dan banyak dijual botol semprotan yang kosong. Jadi, bisa dijadikan alternatif
untuk kemananan.
Bawa Uang Seperlunya
Siapa seh yang tidak ingin berbelanja atau
apapun! Apalagi jika teman ngerumpi lagi ke Thailand yang terkenal dengan surga
belanja murah! Pasti, ingin banyak eh bawa uang banyak maksudnya. Its ok,
tetapi buatlah uang dalam bentuk pecahan kecil, sedang dan besar. Kemudian,
dalam satu hari ini teman ngerumpi rencanakan kira-kira berapa biaya untuk
jalan-jalan, makanan, belanja pada hari itu. nah, sisanya simpan di tempat yang
aman seperti di berangkas hotel. Jadi, bawa uang seperlunya juga membuat teman
ngerumpi mendapatkan dua keuntungan, misalnya terjadi kecopetan, teman ngerumpi
masih memiliki uang di hotel dan kedua teman ngerumpi masih bisa tenang ketika
teman ngerumpi menghabiskan uang yang dibawa pada hari itu juga. Karena uang
untuk hari-hari berikutnya masih ada di tempat penyimpanan. Jadi, liburan tetap
menyenangkan.
Sebenarnya
masih banyak hal yang bisa dibahas mengenai amankah bagi seorang wanita ketika
melakukan traveling seorang diri. Biar teman ngerumpi tidak bosan. Biang rumpi
akhiri dulu sampai disini dan sampai jumpa pada rabu depan dengan topik yang
lebih hot. Kritik dan saran serta tambahan bisa diberikan pada kolom komentar. Karena
berbagi informasi adalah baik.
KESIMPULAN
Perjalanan adalah hal yang menyenangkan. Tidak hanya
mendapatkan hal-hal yang baru tetapi menjadikan kita lebih mandiri, waspada dan
menikmati hidup. Namun, bagi seorang wanita melakukan perjalanan seorang diri
banyak sekali ketakutan terhadap kejahatan. Padahal, semua bisa diantisipasi
terkait dalam penggunaan pakaian, peralatan safety ketika memutuskan melakukan
perjalanan seorang diri. jadi, masih takutkah untuk membuat rencana perjalanan
seorang diri?
Salam Biang
Rumpi
Jangan lupa berkunjung juga ke kitabahagia , kotacinta dan
Story citra, petunjukhidup temukan artikel menarik lainnya
Pada
7/12/2017
Jadilah orang pertama yang berkomentar!
Hi Teman Rumpi, terima kasih sudah main ke blog chitchat, ada baiknya berbagi pendapat tanpa meninggalkan spam ya. Kita sama-sama saling menghargai rumah maya kita. Salam, thanks telah meninggalkan biang rumpi manis di sini. cheers @citrapandiangan