Asyiknya Liburan Pantai ke Pantai

Chitchat.my.id- Hello teman ngerumi, piye kabare? Apik-apik toh! Kalau merasa tidak dalam keadaan baik. Berarti teman ngerumpi butuh obat tuh! Obat mujarab agar kembali baik yakni dengan mengeksplore pantai. Bicara soal pantai, sepertinya jam tayangan ngerumpi nyeleneh di blog ChitChat, Ngerumpi yuk! Bakalan membahas mengenai berbagai pilihan spot pantai yang ada di Pulau Bintan.


Si biang rumpi mau pamer dikit tentang spot pantai yang bisa kamu hunting atau eksplore ketika teman ngerumpi berencana liburan di Pulau Bintan. Nah, sekilas info ya, Pulau Bintan itu terbagi dalam dua wilayah pemerintahan yakni Pemerintah Kabupaten Bintan dan Pemerintah Kota Tanjungpinang. Nah, dulu spot pantai untuk reakreasi hanya ada di Kabupaten Bintan. Namun sekarang, sudah ada beberapa spot pantai di kota Tanjungpinang yang bisa dinikmati teman ngerumpi sekalian yang hobi ngepantai seperti si biang rumpi.

#1 Pantai Sri Arjana
pesisir pantai sri arjana dan salah seorang penikmat pantai menelusuri jalan

Sejak Dompak bisa ditempuh dengan jalur darat. Sekarang, kota Tanjungpinang memiliki pantai yang bisa dijadikan rekreasi keluarga. Lokasi Pantai Sri Arjana berada di Tanjung Siambang, Dompak. Bisa ditempuh dengan jalur darat yakni jembatan penghubung Tanjungpinang dengan Dompak. Nah, walaupun Pantai Sri Arjana tidak terlalu besar tetapi bisa dijadikan destinasi wisata baik lokal maupun manca negara. Sebab, pesisir pantai dengan pasir putih dan lokasi ini cocok dijadikan tempat untuk mencari sunset. 

ketika sunset menjelang di pantai arjana, tanjung siambang dompak memantulkan sinar keoranyean

Karena si biang rumpi melihat nuansa indah ketika matahari beranjak tidur keperpaduannya. Soal pemandangan, pantai ini juga memiliki pemandangan yang indah dan air lautnya juga bersih untuk berenang dan bermain. Pantai ini sangat rekomendasi bagi teman ngerumpi yang ingin membawa anaknya untuk rekreasi sekeluarga di Pantai Sri Arjana, Tanjung Siambang, Dompak. Apalagi, lokasi di Pantai Sri Arjana sudah dilengkapi rumah pondok dan juga sudah ada beberapa spot tempat makan yang ingin menikmati makanan sambil memandang pantai.

#2 Pantai Pulau Basing
menjelang sunset di pantai pulau basing di salah satu sudut di Pulau Basing

Nah, biang rumpi mau pamer deh. Pantai di Pulau Basing ini sangat indah dan menyenangkan. Walaupun masih belum tertata sempurna tetapi sudah bisa dinikmati bagi pecinta pantai dengan pemandangan yang menghadap Pantai Sri Arjana. Pantai Pulau Basing ini pasirnya sedikit lebih besar dan saat berkunjung kemari pastikan dulu kakinya auh dari pecahan kaca ya. Sebab, masih ada beberapa ditemukan pecahan beling botol dan juga botol minuman keras masa lampau. Tidak hanya menikmati indahnya pantai dan berenang. 


salah satu sudut pantai di Pulau Basing

Teman ngerumpi saat berkunjung ke Pulau Basing juga bisa melihat sisa-sisa bangunan sejarah di Pulau Basing dan juga sumur tua yang airnya masih bisa digunakan untuk membasuh badan usai berenang di pantai Pulau Basing. No worry, air laut di Pulau Basing masih jernih dan menyenangkan untuk berbasah-basah sambil menikmati nuansa santai dan menyenangkan.


#3 Pantai Trikora  

Lokasi Pantai trikora ini sangat luas ada pantai trikora 1 hingga 5 dan setiap spot Pantai Trikora ini memiliki pemandangan yang berbeda dan tidak usah kuatir sebab semua spot di Pantai Trikora ini memiliki pasir beralas putih. Jadi sangat indah dan menyenangkan ketika bertelanjang kaki menulusuri bibir pantai Trikora. 





Biang rumpi memiliki beberapa foto spot pantai Trikora tetapi teman ngerumpi sendiri yang bisa menentukan mana yang favoritnya ya. Jika memiliki waktu luang dan tidak terburu-buru, biang rumpi sarankan teman ngerumpi menulusuri tiap sudut pantai trikora jangan hanya berhenti di satu spot. Setelah eksplore tiap sudut. Teman ngerumpi bisa memilih mau berenang dimana, karena hampir semua spot sudah memiliki tempat untuk membasuh badan. Meskipun harus mengeluarkan duit tetapi tidak mahal lho.

#4 Pantai Nirwana Garden

Nah, dulunya pantai ini masih tertutup untuk umum. Namun sejak beberapa tahun belakangan. Pantai Nirwana Garden sudah bisa dibuka untuk umum. Meskipun untuk masuk ke pantai kita harus bayar 5.000 rupiah per orang tetapi pantai ini memang indah dan sangat menyenangkan menulusuri bibir pantai dan berbasahan dengan laut yang berwarna biru dan kontras dengan langit yang memamerkan keceriaan warna biru.

#5 Pantai Lagoi Bay
pantai lagoi bay di siang hari, nampak air laut pasang

pantai lagoi bay di sore hari, nampak air surut dan bisa lebih jauh lagi

Lokasi pantai Lagoi Bay masih terbilang destinasi baru apabila dibandingkan dengan Pantai Nirwarna Garden, apalagi Trikora. Namun, pantai Lagoi Bay ini sangat menarik juga untuk ditelusuri. Namun, jangan datang di sore hari. Sebab, pantai ini sering menyusut di sore hari. Sehingga untuk mencapai lautnya membutuhkan kerja keras hihihi. Kenapa demikian, sebab beberapa kali ke Pantai Lagoi Bay di sore hari, pasti airnya surut hingga beberapa ratus meter. Lumayan untuk berjalan jika ingin membasahi kaki. Konsep pantai ini mirip seperti Pantai Kuta Bali. Dimana, sudah disediakan spot untuk membersihkan kaki dan beberapa tempat makan serta pusat perbelanjaan yang tidak jauh dari lokasi pantai.

#6 Pantai di Pulau Beralas Pasir
Bagi teman ngerumpi yang ingin menikmati nuansa diving dan snorkeling di Pulau Bintan, ada salah satu spot yang bisa dikunjungi dan dinikmati nuansa snorkeling yakni Pantai di Pulau Beralas Pasir. Namanya unik ya, sebagian besar orang memanggil pulau ini dengan sebutan White Sands Island. Hal itu karena pasir di pulau ini benar-benar putih dan menarik.  Untuk bisa berkunjung ke pulau ini kita perlu mengeluarkan biaya yang tidak sedikit tetapi worth it. Sebab, pulau ini ditempuh dengan perjalanan boat kurang lebih satu jam.  Tetapi, semua terbayarkan dengan pemandangan yang menyejukan mata.

#6 Pantai Sakera

Lokasi pantai sakera ini berada di Tanjunguban. Karena itu ini menjadi destinasi menarik bagi warga Bintan yang tinggal di Tanjunguban.  Bukan karena dekat dengan lokasi penduduk setempat tetapi meang pemandangan pantai ini sangat menyenangkan dan indah. Apalagi, di pesisir pantai banyak dibangun pondok kecil yang bisa disewa untuk tempat bersantai. Bahkan pondok-pondok tersebut bisa digunakan secara gratis jika datang di luar akhir pekan dan libur nasional. Fasilitas yang tersedia pun lumayan lengkap ada persewaan kano, lapangan futsal dan volly pantai hingga arena outbond dan pantai yang landai untuk berenang.


Nah, kemungkinan di masa akan datang akan banyak bermunculan spot baru untuk menikmati pantai di Pulau Bintan. Apalagi kalau teman ngerumpi suka mengeksplore lokasi yang belum banyak dikunjungi dan mencari “virgin” destinasi wisata pantai. Pasti seru belusukan di Pulau Bintan untuk mencari spot pantai yang landai dengan pemandangan yang indah. Mari, berkunjung ke Pulau Bintan dan luangkan waktu untuk menikmati setiap sudut pemandangan pantai yang berbeda. Tidak perlu jauh-jauh ke luar negeri untuk menikmati wisata pantai dengan pemandangan yang spektakuler. Sebab, Indonesia sendiri memiliki berbagai macam pesona pantai yang berbeda di setiap pulau yang ada di Indonesia.


Biang rumpi suka pantai sebab pantai adalah tempat dimana biang rumpi bisa menemukan kedamaian dan keindahan. Dimana, si biang rumpi berasa dekat dengan sang pencipta. Karena batas laut dan langit tidak terlihat apabila kita memandang lurus ke arah pantai. Sungguh menyejukan jiwa.


Salam Biang Rumpi



Jangan lupa berkunjung juga ke  kitabahagia , kotacinta dan Story citra temukan artikel menarik lainnya

Artikel Terkait:

Silakan pilih sistem komentar anda

4 komentar untuk Eksplore Pantai di Pulau Bintan

Hi Teman Rumpi, terima kasih sudah main ke blog chitchat, ada baiknya berbagi pendapat tanpa meninggalkan spam ya. Kita sama-sama saling menghargai rumah maya kita. Salam, thanks telah meninggalkan biang rumpi manis di sini. cheers @citrapandiangan

  1. Duh duh, buat foto2 apikmen ya Mbak

    ReplyDelete
    Replies
    1. hihihi pujiannya diterima dengan senyuman sipu malu. Ah biasa aja mbak, masih kalah dengan profesional. Lha, take picturenya pakai smartphone jadul

      Delete
  2. Pulau Basing dimane tu, tertarik dg bangunan2 tua nya.
    #sukasejarah soalnya. Hhe

    Salam dari naldoleum.blogspot.com

    ReplyDelete
  3. Pulau Basing dimane tu, tertarik dg bangunan2 tua nya.
    #sukasejarah soalnya. Hhe

    Salam dari naldoleum.blogspot.com

    ReplyDelete